Urutan nonton anime Working!!
Working!! adalah anime yang diadaptasi dari manga yang ditulis dan ilustrasikan oleh Karano Takatsu, bergenre Comedy, Romance dan Slice of Life. Namun yang saya rasakan setelah menonton anime ini, genre Romance tidak terlalu kerasa untuk season pertamanya walaupun ada, ini lebih ke Comedy Slice of Life. Tapi hal itu tidaklah buruk sama sekali, bahkan comedy slice of life di anime ini bisa dibilang sangat bagus, sederhana, berisi dan mudah dipahami.
Working!! menceritakan keseharian para pegawai sebuah restoran keluarga bernama Wagnaria, maka dari itu anime Working!! juga dikenal dengan judul Wagnaria!! Keseharian para pegawai direstoran tersebut sangatlah berbeda dengan restoran pada umumnya, pasalnya terdapat banyak orang aneh disana. Mulai dari orang semi-lolicon, wanita yang phobia laki-laki, manager restoran yang berlatar belakang ketua gang, pelayan pembawa katana dan sebagainya.
Oke, bagi Anda yang tertarik dengan anime ini, berikut urutan untuk menonton anime working.
Sinopsis: Popura Taneshima merupakan pegawai paruh waktu di salah satu restoran keluarga di Hokaido. Karena tempat kerjanya kekurangan pegawai, akhirnya Popura disuruh mencarikan pegawai baru oleh Manager-nya. Setelah susah payah berusaha akhirnya Ia menemukan seorang cowok yang mau menerima tawaran kerja tersebut. Awalnya Popura dikira cowok itu adalah anak SD, namun setelah menunjukan kartu pelajarnya Ia tahu bahwa Popura adalah senior disekolahnya. Singkatnya cowok yang bernama Souta Takanashi mulai bekerja di restoran tersebut.
Lainnya: Working'!! Announcement Specials
Sinopsis: Kekonyolan Wagnaria yang menarik kembali ketika beberapa hal yang lebih konyol terjadi, pertemanan semakin dalam, dan terdapat perasaan baru diantara pegawai. Selain Souta Takanashi dan Mahiru Inami, beberapa orang dengan kepribadian aneh bergabung.
Haruna, istri Hyougo Otoo yang memiliki kebiasaan tersesat
Kirio Yamada, kakak laki-laki Aoi Yamada yang mampu menahan pukulan mematikan Mahiru Inami
Terakhir si kembar Youhei dan Mitsuki Mashiba, Anak buah Kyouko Shirafuji yang tidak akur.
Romansa dan Kekonyolan tiap harinya kerap terjadi direstoran keluarga ini.
Sinopsis: Kisah terakhir dari restoran Wagnaria, para kru yang semuanya terlihat aneh dan kelakuan-kelakuan konyol mereka. Orang-orang yang memiliki kepribadian aneh kini sedikit demi sedikit mulai menemukan kebahagian mereka. Namun, seperti apakah kisah lengkap para kru wagnaria ini, apakah mereka akan benar-benar mendapatkan kebahagian mereka atau berakhir dengan kegagalan. Apapun itu, yang jelas keseharian yang penuh komedi di restoran ini akan terus bergulir.
Sinopsis: Kisah terakhir dari trilogi working, dalam episode spesial ini atau episode ke 14 dari season 3 akan menjadi pelengkap untuk kisah romansa antara Inami dan Takanashi. Disini Inami harus berjuang melewati tantangan yang diberikan Ibunda Takanasi agar ia dapat membuktikan bahwa Inamilah yang pantas menjadi pendamping Takanashi. Akankah Inami berhasil melewati tantangan dari Ibunda Takanashi dengan phobia yang dimilikinya ini?
Sinopsis: Daisuke Higashida adalah siswa SMA tahun pertama di SMA Higashizaka. Dia mempunyai kehidupan yang damai meskipun ia memiliki keluarga yang aneh dan hanya membuatnya lelah. Saat perusahaan ayahnya bangkrut, yang menyebabkan dia tidak bisa lagi mendapatkan uang saku, membayar tagihan ponsel, dan tiket kereta. Ketika ayahnya menyuruhnya untuk mengambil pekerjaan paruh waktu, Daisuke memutuskan untuk bekerja di restoran keluarga terdekat. Sialnya, restoran keluarga yang bernama wagnaria itu dihuni oleh para pegawai yang aneh. Bukan hanya di rumah, kini Daisuke harus bertemu orang-orang aneh setiap harinya.
WWW.Working!! merupakan cerita alternatif dari Working!! (season 1).
Itulah urutan untuk menonton anime working!!, semoga artikel kali ini dapat bermanfaat.
Terima kasih sudah membaca!
Gambar: tv.rakuten.co.jp |
Working!! menceritakan keseharian para pegawai sebuah restoran keluarga bernama Wagnaria, maka dari itu anime Working!! juga dikenal dengan judul Wagnaria!! Keseharian para pegawai direstoran tersebut sangatlah berbeda dengan restoran pada umumnya, pasalnya terdapat banyak orang aneh disana. Mulai dari orang semi-lolicon, wanita yang phobia laki-laki, manager restoran yang berlatar belakang ketua gang, pelayan pembawa katana dan sebagainya.
Oke, bagi Anda yang tertarik dengan anime ini, berikut urutan untuk menonton anime working.
#1. Working!! (Wagnaria!!)
Rilis: April 4, 2010 - Juni 27, 2010Sinopsis: Popura Taneshima merupakan pegawai paruh waktu di salah satu restoran keluarga di Hokaido. Karena tempat kerjanya kekurangan pegawai, akhirnya Popura disuruh mencarikan pegawai baru oleh Manager-nya. Setelah susah payah berusaha akhirnya Ia menemukan seorang cowok yang mau menerima tawaran kerja tersebut. Awalnya Popura dikira cowok itu adalah anak SD, namun setelah menunjukan kartu pelajarnya Ia tahu bahwa Popura adalah senior disekolahnya. Singkatnya cowok yang bernama Souta Takanashi mulai bekerja di restoran tersebut.
#2. Working'!! (Working!! 2, Wagnaria!!2)
Rilis: Oktober 1, 2011 - Desember 24, 2011Lainnya: Working'!! Announcement Specials
Sinopsis: Kekonyolan Wagnaria yang menarik kembali ketika beberapa hal yang lebih konyol terjadi, pertemanan semakin dalam, dan terdapat perasaan baru diantara pegawai. Selain Souta Takanashi dan Mahiru Inami, beberapa orang dengan kepribadian aneh bergabung.
Haruna, istri Hyougo Otoo yang memiliki kebiasaan tersesat
Kirio Yamada, kakak laki-laki Aoi Yamada yang mampu menahan pukulan mematikan Mahiru Inami
Terakhir si kembar Youhei dan Mitsuki Mashiba, Anak buah Kyouko Shirafuji yang tidak akur.
Romansa dan Kekonyolan tiap harinya kerap terjadi direstoran keluarga ini.
#3. Working!!! (Wagnaria!!3, Working!! 3rd Season, Working!! Third Season)
Rilis: Juli 5, 2015 - September 27, 2015Sinopsis: Kisah terakhir dari restoran Wagnaria, para kru yang semuanya terlihat aneh dan kelakuan-kelakuan konyol mereka. Orang-orang yang memiliki kepribadian aneh kini sedikit demi sedikit mulai menemukan kebahagian mereka. Namun, seperti apakah kisah lengkap para kru wagnaria ini, apakah mereka akan benar-benar mendapatkan kebahagian mereka atau berakhir dengan kegagalan. Apapun itu, yang jelas keseharian yang penuh komedi di restoran ini akan terus bergulir.
#4. Working!!!: Lord of the Takanashi (Working!!! Episode 14)
Rilis: Maret 30, 2016Sinopsis: Kisah terakhir dari trilogi working, dalam episode spesial ini atau episode ke 14 dari season 3 akan menjadi pelengkap untuk kisah romansa antara Inami dan Takanashi. Disini Inami harus berjuang melewati tantangan yang diberikan Ibunda Takanasi agar ia dapat membuktikan bahwa Inamilah yang pantas menjadi pendamping Takanashi. Akankah Inami berhasil melewati tantangan dari Ibunda Takanashi dengan phobia yang dimilikinya ini?
#5. WWW.Working!! (WWW.WAGNARIA!!)
Rilis: Oktober 1, 2016 - Desember 24, 2016Sinopsis: Daisuke Higashida adalah siswa SMA tahun pertama di SMA Higashizaka. Dia mempunyai kehidupan yang damai meskipun ia memiliki keluarga yang aneh dan hanya membuatnya lelah. Saat perusahaan ayahnya bangkrut, yang menyebabkan dia tidak bisa lagi mendapatkan uang saku, membayar tagihan ponsel, dan tiket kereta. Ketika ayahnya menyuruhnya untuk mengambil pekerjaan paruh waktu, Daisuke memutuskan untuk bekerja di restoran keluarga terdekat. Sialnya, restoran keluarga yang bernama wagnaria itu dihuni oleh para pegawai yang aneh. Bukan hanya di rumah, kini Daisuke harus bertemu orang-orang aneh setiap harinya.
WWW.Working!! merupakan cerita alternatif dari Working!! (season 1).
Itulah urutan untuk menonton anime working!!, semoga artikel kali ini dapat bermanfaat.
Terima kasih sudah membaca!
Posting Komentar untuk "Urutan nonton anime Working!!"